SUZUKI IGNIS
Ini Dia Desain Unik Suzuki Ignis Yang Anti Mainstream
Mencermati tampang Suzuki Ignis bisa jadi banyak persepsi. Mobil ini imut, tapi bisa gagah juga. Secara umum memang Suzuki Ignis bisa dibilang unik, memadukan unsur retro dan desain modis kekinian.
Lihat grill honey comb besarnya. Sampai-sampai lampu utama yang dibekali LED Projector dan LED tenggelam didalam grill tersebut. Hasilnya? Ciamik, ada padanan sporty, retro dan modern futuristis sekaligus pada satu wajah.
Lekukan juga dibuat berotot dengan sedikit sirip pada kap mesin mencirikan sebuah SUV. Ditambah over fender, side skirt, roof rail sampai desain bumper belakang, makin menegaskan nuansa SUV pada Suzuki Ignis.
pilihan warna suzuki ignis GX |
Itu belum ditambah penggunaan pelek 15 inci, sehingga membuat ground clearence jadi lebih tinggi mencapai 180 mm. Dan uniknya, Suzuki Ignis juga diklaim aman melibas banjir ringan, karena posisi ketinggian air intake mencapai 700 mm.
Intinya, kita bakal dapat banyak perhatian pengguna jalan lain dengan desain eksentrik pada Suzuki Ignis. Setidaknya, Suzuki berhasil menunjukkan seperti apa spesies baru dari sebuah citycar.
Bergunakah Semua Fitur di Suzuki Ignis?
Selain desain, usungan fitur-fitur juga menjadi salah satu keunggulan Suzuki Ignis. Mulai dari bagian luar dengan padanan lampu LED, sampai spion yang bisa dilipat otomatis. Berlanjut pada tombol smart key pada gagang pintu.
Masuk ke dalam kabinnya, Suzuki Ignis menyuguhkan posisi duduk yang juga bernuansa SUV. Pengaturan kursinya selain bisa reclaining, juga bisa dinaik turunkan, sehingga posisi mengemudi ‘tinggi’ bisa didapat pada Suzuki Ignis.
Fitur Suzuki ignis |
Sudah begitu, kursinya ternyata enak diduduki. Tebal, empuk, supporting bagian samping sangat pas memeluk tubuh, serta sandaran kepala yang besar dan bisa diatur ketinggiannya. Sayang, posisi setir hanya bisa tilt, tanpa telescopic.
Namun, menyalakan mesin juga enggak butuh kunci, tinggal pencet tombol sambil menginjak pedal rem, mesin seketika menyala. MID langsung menyuguhkan berbagai informasi seputaran kendaraan.
MID Suzuki Ignis |
Masih di lingkar setir, kita bisa mengoperasikan audio yang sudah terkoneksi dengan Bluetooth dari setir, pun begitu ketika mau melakukan panggilan atau menerima telpon, semua bisa diakses cukup dari lingkar kemudi.
Belum lagi fitur keselamatan lain yang juga sudah disematkan pada Suzuki Ignis, dan malah terbilang paling lengkap dibanding kompetitor sejenis. Sebut saja selain dual airbags, juga ada rem ABS. Tak hanya itu, ditambahkan juga Electronic Brake Distribution (EBD) dan Brake Assist (BA).
Jajal Transmisi AGS berpadu dengan Mesin 1.200cc
Suzuki Ignis tetap menjalankan kodratnya sebagai citycar meski genre yang diusung sudah menjurus pada Urban SUV dengan menggendong mesin kecil 1.200cc. Mesin K12M yang sama dengan Suzuki Splash.
Tidak seperti di pasar global, dimana Suzuki mengandalkan mesin Dual Jet pada Ignis, di Indonesia cukup mesin yang sudah teruji durabilitas, performa dan efisiensi bahan bakarnya.
Transmisi Ignis AGS |
Apalagi Suzuki tetap melakukan penyesuaian pada mesin ini dengan sedikit merubah desain ruang bakar. Hasilnya, kompresi mesin ditingkatkan menjadi 11:1. Jadi, sudah haram minum bahan bakar dengan kadar RON dibawah 90.
Mesinnya cukup halus. Pada saat idle dengan pintu pengemudi terbuka, suara mesin hampir tidak terdengar, apalagi kalau pintu ditutup. Kabin senyap.
Mesin tersebut bersanding dengan transmisi AGS generasi kedua. Carmudi Indonesia sempat harap-harap cemas dengan performa transmisi ini, karena track record mengecewakan pada Karimun Wagon R.
Namun nyatanya, dengan pengembangan lebih lanjut, ditambah peningkatan kapasitas mesin, membuat jeda perpindahan gigi makin enggak terasa.
Kalaupun ada gejala tenaga mesin lost karena RPM drop saat perpindahan gigi, seringnya terjadi hanya pada gigi rendah 1 dan 2, sisanya transmisi ini berhasil menyerupai sensasi transmisi otomatis konvensional.
Meski, tetap ada pengoperasian khusus pada transmisi ini, khususnya karena tidak ada posisi P. Jadi hanya R, N dan D kemudian M (manual). Jadi saat berhenti posisi tuas di posisi N.
Suzuki juga menanamkan fitur keselamatan pada transmisi ini. Ketika kita mau memindahkan posisi tuas, komputer tidak akan merespon kalau kita tidak sambil menginjak pedal rem.
Misal, dari berhenti mau maju, tuas transmisi dari posisi N ke D tidak akan terjadi tanpa menginjak pedal rem.
Transmisi ini cukup baik meladeni mesin saat harus melintas di kemacetan dalam kota dan mengharuskan sering-sering stop and go.
Sayangnya, masih terasa transmisi ini seolah membatasi keluarnya torsi 113 NM, sehingga akselarasi mobil kurang galak.
Meskipun kalau kita langsung memacunya secara spontan, kerennya perpindahan gigi terjadi pada RPM 6000, hampir menyentuh red-line!! Tentu kita akan merasakan torsi puncak saat kondisi tersebut. Rasanya? Maknyooosss!
Redaman Suspensi dan Handling Suzuki Ignis Khas SUV
Selain tampang, Suzuki juga memberikan kesan SUV pada handling dan redaman suspensinya. Pertama kali berjalan di permukaan tidak rata, hmm, suspensinya terasa keras. Eh, tapi kok asik ya?
Sebab, meski mobil ini terasa tinggi dan memang lebih tinggi dari citycar lain, namun tidak terasa limbung karena seting suspensi dibuat keras. Seperti Suzuki Jimny, namun jauh lebih empuk dan nyaman. Namun karakternya mirip.
Jadinya, selap selip di kemacetan, serta harus melahap tikungan sedikit kencang, bodi roll tidak sampai menganggu dan mengkhawatirkan pengemudi dan penumpang.
Dengan power steering elektrik, setir tentu terasa ringan, meski tidak seringan citycar lain. Namun kami suka karena dengan begitu mobil terasa lebih stabil. Dan Suzuki Ignis tetap bisa lincah bermanuver dengan bodi kotak dan tingginya itu.
Kesimpulan
Carmudi Indonesia tak segan menyebut Suzuki Ignis sebagai citycar yang tidak biasa. Dan menawarkan sesuatu yang juga baru, Urban SUV.
Meski disegmen ini sebenarnya sudah ada Renault Kwid, tapi kalau mau dibandingkan dengan Ignis, ya anda semua tau jawabannya seperti apa.
Jelasnya, dengan banderol mulai dari Rp 161,5 juta sampai Rp 190,5 jutaan, Suzuki layak untuk berharap banyak pada Ignis, setidaknya bisa membantu Suzuki Ertiga untuk mengamankan target penjualan.
Apakah Suzuki Ignis bakal jadi mobil panas sesuai dengan namanya sendiri yang menurut bahasa Latin artinya adalah Api? Cuma pasar yang bisa menentukan.
Dan kalau Carmudi Indonesia harus memberikan poin penilaian pada Urban SUV ini, dari 10 poin kami rela dan ikhlas memberikan poin 7 untuk Suzuki Ignis.
Nyalakan jiwa mudamu dengan GEAR yang tangguh
Nyalakan jiwa mudamu dengan “Gear” yang tangguh namun tetap lincah. Kedinamisan IGNIS sebagai generasi baru urban SUV, berikan kamu partner terbaik menembus padatnya
IGNIS hadirkan desain baru bercita rasa SUV yang sporty dan stylish. Membuatnya tampil menonjol di antara para pesaingnya. Memasuki kabin IGNIS, kesan lapang, modern, unik, futuristik, dan nyaman langsung terasa. Ditambah lagi detail-detail berkelas dan sporty. IGNIS sebagai sebuah generasi baru Urban SUV, berikan fitur-fitur berkelas. Mendukung mobilitas perkotaan yang dinamis baik dari sisi kenyamanan, keamanan dan juga power. Melalui berbagai teknologi terkini, IGNIS berikan ketenangan serta kenyamanan saat berkendaraDaftar Harga
Harga on the road Jabodetabek 2018
Group Model | Sales Model | Harga on the Road |
---|---|---|
IGNIS | GL MT | Rp161.000.000 |
IGNIS | GL AT | Rp171.000.000 |
IGNIS | GX MT | Rp180.000.000 |
IGNIS | GX AT | Rp190.000.000 |
DIMENSI
Panjang Keseluruhan | 3,700 mm |
---|---|
Lebar Keseluruhan | 1,690 mm |
Tinggi Keseluruhan | 1,595 mm |
Jarak Poros Roda | 2,435 mm |
Jarak Pijak Depan | 1,460 mm |
Jarak Pijak Belakang | 1,470 mm |
Jarak Terendah | 180 mm |
Radius Putar Minimum | 4,7 m |
MESIN
Jenis | K12M |
---|---|
Isi Silinder | 1,197 cc |
Jumlah Katup | 16 |
Jumlah Silinder | 4 |
Diameter x Langkah | 73.0 mm x 71.5 mm |
Perbandingan Kompresi | 11.0 |
Daya Maksimum | 83/6,000 PS / rpm |
Momem Puntir Maksimum | 113/4,200 Nm / rpm |
Sistem Bahan Bakar | Multipoint Injection |
TRANSMISI
Perbandingan Gigi Akhir | 3.272 | ||||||||||||||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Ratio Gear |
|
BERAT
Berat Kosong | 840-850/860 Kg |
---|---|
Berat Kotor | 1,280 Kg |
RANGKA
Sistem Kemudi | Rack & Pinion |
---|---|
Suspensi Depan | McPherson Strut with Coil Spring |
Suspensi Belakang | Torsion Beam with Coil Spring |
Rem Depan | Ventilated Disc |
Rem Belakang | Drum, Leading &Trailing |
Ukuran Ban | 175/65R15 |
KAPASITAS
Tempat Duduk | 5 Orang |
---|---|
Tangki Bahan Bakar | 32 Liter |
Udah siap punya Suzuki Ignis Keluaran terbaru????
Tunggu apalagi???
Informsi lengkap disini, Pesan Sekarang Juga !!!!
DP mulai dari 21 Jutaan aja*
0 Response to " SUZUKI IGNIS CIANJUR 2019 "
Post a Comment